HT merupakan produk komunikasi yang telah lama ada. Menurut sejarah penemuan alat ini jauh lebih dulu dari pada telepon selular. Tahun 1934 untuk pertama kali produk ini tercipta dan pemakaiannya perlahan berkembang luas di kalangan masyarakat sebagai alat bertukar informasi dalam radius jarak tertentu.
Meski di era modern kedudukan HT mulai tergeser oleh telepon selular, namun nyatanya alat komunikasi ini tidak sepenuhnya hilang dari peredaran. Di tempat sewa HT Semarang, benda ini tidak pernah “nganggur” lama di penyimpanan alias sering customer sewa. Hal itu menandakan bahwa masih cukup banyak orang yang menggunakan HT untuk berbagai kebutuhan.
Untuk tahu lebih banyak tentang HT, mari kita kupas tuntas mulai dari kulit terluarnya terlebih dahulu.
Defenisi HT

Multimedia Semarang – +6281215804030
HT singkatan dari Handy Talkie adalah sebuah alat komunikasi dua arah yang mengandalkan gelombang radio atau istilah lainnya two ways radio. Sebagaimana handphone, HT juga sangat fleksibel untuk bepergian.
Hanya saja, jangkauan HT tidak seluas handphone yang menggunakan sinyal provider. Two ways radio hanya mampu menjangkau jarak 3-5 kilometer. Itu pun tergantung kondisi tempat di mana HT digunakan.
Jika terlalu banyak terhadang oleh bangunan-bangunan tinggi atau pepohonan, kualitas pancaran antena juga akan terganggu. Hasilnya akan mengakibatkan koneksi terputus-putus atau suara tak terdengar jernih lagi.
Baca Juga : Rental multimedia Semarang Terbaik.
Banyak Kegunaannya HT Jika Lakukan di Sewa HT Semarang
Untuk kebutuhan-kebutuhan tertentu pemakaian HT ini masih tergolong efektif. Seperti apa saja kegunaan HT dalam kehidupan sehari-sehari? Berikut beberapa contohnya:
Untuk Menjaga Keamaan
Sebagian besar petugas keamanan berbekal HT ketika menjalankan tugas. Perhatikan saja, mulai dari anggota kepolisian, sekuriti, hingga hansip pasti memanfaatkan alat ini untuk berkomunikasi dengan rekan-rekan sejawat.
HT memudahkan mereka dalam mengontrol keamanan sebuah wilayah yang tidak terlalu luas tapi tidak terjangkau seluruhnya oleh sepasang mata saja. Jadi untuk memastikan wilayah tempat mereka berjaga dalam keadaan aman, mereka menyebar di beberapa titik penjagaan dan saling berkirim laporan tentang kondisi setempat. Sehingga apabila terjadi kekacauan di salah satu titik, masalah tersebut bisa lekas diblok agar tidak meluas ke titik lainnya.
Untuk Membantu Petugas Pemadam Kebakaran Memadamkan Api

Multimedia Semarang – +6281215804030
Selain petugas keamanan, petugas pemadam kebakaran juga mengandalkan HT ketika bertugas. HT memang tidak bisa memadamkan api, tapi alat ini sedikit-banyak membantu petugas mendeteksi api yang masih menyala pada bangunan yang terbakar serta mempercepat proses evakuasi korban bila ada. Terutama bangunan-bangunan bertingkat tinggi.
Misal petugas yang berada di lantai 3 menemukan korban terperangkap. Dengan adanya HT, mereka tinggal mengirim laporan ke petugas lainnya untuk membantu mengevakuasi korban dengan tandu atau tali.
Untuk Kelancaran Proyek Pembangunan Skala Besar
Proyek-proyek pembangunan skala besar menyerap tenaga kerja lapangan dalam jumlah besar. Mereka menyebar dan bekerja sesuai bidang keahliannya masing-masing. Namun untuk mengukur progress kerja, mereka tetap harus saling berkoordinasi. Dengan menggunakan HT, koordinasi bisa di tempat masing-masing.
Untuk Kelancaran Sebuah Acara
Pada acara-acara yang mengundang banyak orang, ada beberapa orang yang menjadi panitia acara. Panitia acara ini terbagi atas beberapa kelompok sesuai dengan tugas masing-masing. Ada bagian penyambut tamu, bagian konsumsi, bagian panggung dan lighting, bagian parkir dan keamanan, dan sebagainya.
Biasanya bila kita menggunakan jasa event organizer, tim yang bertugas pasti pegang HT masing-masing untuk saling berkoordinasi antar satu sama lainnya. Misal, bagian parkir dan keamanan melaporkan pada bagian penyambut tamu bahwa mobil-mobil tetamu sudah mulai berdatangan.
Itu artinya, bagian yang mendapat tugas sebagai penyambut tamu harus sudah bersiap sedia di depan pintu masuk. Bagian konsumsi wajib memastikan makanan telah terhidang seluruhnya. Bagian panggung dan lighting mulai memaksimalkan pengaturan cahaya. Tanpa adanya koordinasi, sulit membentuk kerja sama yang baik antara bagian-bagian tersebut.
Untuk Menambah Kenalan Baru

Multimedia Semarang – +6281215804030
Penggunaan HT bukan hanya untuk yang penting-penting saja. Untuk hal-hal yang bersifat santai atau hobi pun bisa. Di era 80-90’an banyak orang, terutama kawula muda, menggunakan HT untuk mencari kenalan baru atau sekadar ngobrol asyik dengan pengguna lainnya. Jika sudah saling merasa cocok, biasanya akan meneruskannya dengan acara copy darat atau ketemuan langsung.
Baca Juga : 4 Alasan Memilih Menggunakan Persewaan Multimedia Semarang.
Tarif Sewa HT Semarang
Tarif sewa HT di Semarang tergolong murah. Rata-rata hanya di bawah 100 ribu/unit/hari, sudah termasuk headset FBI pula. Tarif sewa bahkan bisa lebih murah apabila kita mengambil paket sewa per bulan.
Variasi harga penentuannya dari jangkauan alat dalam menangkap gelombang. Semakin jauh jangkauannya, menandakan teknologi handy talkynya semakin mumpuni dan harga sewanya bisa lebih tinggi dari kualitas standar.
Untuk kepentingan sementara, memang lebih praktis menyewa HT ketimbang bel baru. Apalagi dengan harga sewa HT di Semarang yang sangat terjangkau itu, pastinya tidak bakal terlalu memberatkan kantong kita.




